Inovasi Strategi Bisnis dalam Menghadapi Pola Konsumsi dan Produk F&B yang Berkelanjutan

Authors

  • Billy Suryahanjaya Progam Magister Manajemen Inovasi Universitas Ma Chung
  • Bisma Putra Progam Magister Manajemen Inovasi Universitas Ma Chung
  • Christephen Nugroho Progam Magister Manajemen Inovasi Universitas Ma Chung

Keywords:

Sustainable Business Model Innovation (SBMI), Inovasi Produk, Pemasaran Hijau, Keberlanjutan Industri Food & Beverage

Abstract

Bisnis food & beverage (FnB) merupakan industri yang terus berkembang karena tingginya permintaan terhadap produknya, namun memiliki kelemahan dalam kaitannya dengan kelestarian lingkungan hidup sehingga memerlukan penerapan Sustainable Business Model Innovation (SBMI) atau konsep inovasi model bisnis berkelanjutan. Penggunaan material ramah lingkungan, desain produk yang ramah lingkungan, penggunaan teknologi yang mendukung keberlanjutan, dan strategi bisnis yang mendorong siklus hidup produk yang lebih panjang dan berkelanjutan adalah semua contoh tren inovasi produk yang berkelanjutan. Tujuan dari penelitian literatur ini adalah untuk menemukan dan menganalisis berbagai pendekatan yang digunakan oleh bisnis untuk menanggapi tren keberlanjutan dan perubahan preferensi konsumen, serta untuk mengidentifikasi strategi SBMI dalam menghadapi pola konsumsi berkelanjutan dan pilihan produk di industri food & beverage. Dalam era globalisasi dan kesadaran lingkungan yang meningkat, perusahaan harus mempertimbangkan dampak lingkungan dan sosial dari operasi mereka selain profitabilitas. Studi ini menyelidiki ide-ide penting seperti inovasi produk, pemasaran hijau, dan model bisnis berkelanjutan yang telah diterapkan di berbagai sektor ekonomi. Kajian menunjukkan bahwa strategi yang berorientasi pada keberlanjutan dapat meningkatkan daya saing perusahaan dengan meningkatkan reputasi merek, meningkatkan efisiensi operasional, dan memenuhi kebutuhan konsumen kontemporer. Melalui analisis yang mendalam, beberapa rekomendasi praktis untuk para pebisnis, antara lain pentingnya kolaborasi lintas fungsi dalam pada UMKM ataupun perusahaan, penggunaan teknologi sebagai alat untuk mendukung inovasi, dan investasi dalam pengembangan keterampilan dan keahlian yang diperlukan untuk menghadapi perubahan dalam pasar yang semakin berkelanjutan, namun tidak hanya itu saja tentunya para UMKM ataupun perusahaan melakukan tindakan evaluasi yang begitu cermat terhadap dampak inovasi strategi bisnis terhadap keberlanjutan secara menyeluruh.

References

Ahmadi, M. A., & Mahargyani, A. (2024). Pengaruh kesadaran lingkungan (green awareness) akan keputusan pembelian konsumen: Literature review. Journal Financial, Business and Economics, 2(1), 1–12. http://journal.unu-jogja.ac.id/

Amrita, A. (2024). Green marketing: Dunia baru dalam dunia marketing. Sonpedia Publishing Indonesia.

Ansiska, P., Asep, H. D., Windari, E. H., & Oktoyoki, H. (2022). Sosialisasi pemanfaatan limbah kulit kopi dalam upaya perbaikan kualitas tanah. INCOME: Indonesian Journal of Community Service and Engagement, 1(2), 35–40. https://doi.org/10.56855/income.v1i2.53

Darmawan, A. J., Nugraha, S. R. F., & Putri, Y. H. (2023). Konsep ekonomi sirkular dalam model bisnis berkelanjutan untuk membangun gaya hidup hijau masyarakat Indonesia. Jurnal Imagine, 3(1), 41–49.

Fandeli, C., Utami, R. C., & Nurmansyah, S. (2017). Audit lingkungan. UGM Press.

Julyanthry, J. (2020). Manajemen produksi dan operasi. Yayasan Kita Menulis.

Lantemona, L. (2024). Tata kelola produksi yang seimbang, membangun keberlanjutan dan efisiensi. Cendikia Mulia Mandiri.

Marlena, M., & Bustami, B. (2021). Implementasi pengembangan sumber daya manusia upaya meningkatkan kinerja karyawan. Jurnal Entrepreneur dan Manajemen Sains (JEMS), 2(2), 338–359.

Mitra, F. T., Hananto, D., Manajemen, P., Ekonomi Bisnis, F., Muhammadiyah Jakarta, Jl Ahmad Dahlan, U. K., Ciputat Tim, K., & Tangerang Selatan, K. (2024). Strategi pemasaran green marketing dan pengaruhnya terhadap persepsi konsumen. Neraca Manajemen, Ekonomi, 5. https://doi.org/10.8734/mnmae.v1i2.359

Nainggolan, N. (2023). Green technology innovation: Transformasi teknologi ramah lingkungan berbagai sektor. Sonpedia Publishing Indonesia.

Ropikoh, S., Widjayanti, W., Idris, M., Nuh, G. M., & Fanani, M. Z. (2024). Perkembangan teknologi pengemasan dan penyimpanan produk pangan. Jurnal Ilmiah Pangan Halal, 6(1), 30–38. https://doi.org/10.30997/jiph.v6i1.12668

Sampepajung, D. C., Sarniati, Rifai, M., & Afifah, N. (2023). Analisis carbon footprint pada UMKM makanan dan minuman melalui integrasi lean dan green waste production. JBMI (Jurnal Bisnis, Manajemen, dan Informatika), 19(3), 223–255. https://doi.org/10.26487/jbmi.v19i3.22302

Widyastuti, S. (2019). Sebuah sintesis pada literatur: Strategi intervensi pemasaran hijau menuju pembangunan berkelanjutan (A synthesis of literature: A green marketing intervention strategy towards sustainability development). JRB-Jurnal Riset Bisnis, 2(2), 83–94. https://doi.org/10.35814/jrb.v2i2.401

Yam, J. H. (2024). Kajian penelitian: Tinjauan literatur sebagai metode penelitian. Jurnal Empire, 4(1), 61–71.

Downloads

Published

2024-09-10