Efektivitas Pembuatan Tempat Khusus Merokok Di Kampung Putat Jaya Eks Lokalisasi Dolly Surabaya

Authors

  • Stefan Tjiptowiyono Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Program Studi Teknik Sipil, Universitas Kristen Petra
  • Surya Hermawan Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Program Studi Teknik Sipil, Universitas Kristen Petra
  • Marceline Setiawan Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Program Studi Teknik Sipil, Universitas Kristen Petra
  • Michael Jonathan Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Program Studi Teknik Sipil, Universitas Kristen Petra

Keywords:

efektifitas, tempat khusus merokok, service-learning, ilmu lingkungan, dolly

Abstract

Surabaya merupakan salah satu kota di Indonesia yang memiliki penduduk yang padat. Hal ini ditandai dengan banyaknya kampung-kampung pada perkotaan. Disamping itu jumlah perokok di Indonesia sangat tinggi hingga berdampak pada sosial, ekonomi, dan kesehatan masyarakat pada masa yang akan datang. Dengan banyaknya jumlah perokok ini menyebabkan lingkungan yang tidak sehat, begitu juga dengan kampung perkotaan di kelurahan Putat Jaya. Oleh karena itu, lokasi kegiatan pengabdian masyarakat yang bermetode service-learning pada mata kuliah Ilmu Lingkungan dilakukan di kampung  ini yang merupakan eks lokalisasi Dolly. Mahasiswa Program Studi Teknik Sipil Universitas Kristen Petra bersama dengan masyarakat, dan petugas kesehatan dari Puskesmas serta Kelompok Masyarakat Putat Jaya telah membuat tempat khusus merokok di kawasan ini. Makalah ini bertujuan untuk menganalisa keefektifan adanya tempat khusus merokok tersebut. Kegiatan ini dibagi dalam beberapa tahap yaitu tahap pra pelaksanaan berupa persiapan kuisioner berdasarkan potret warga, tahap pelaksanaan berupa survei lokasi dengan memberikan kuisioner, dan tahap paska pelaksanaan berupa pembuatan laporan survei. Hasilnya menggambarkan bahwa warga Putat Jaya telah sadar akan bahaya merokok bagi perokok aktif maupun perokok pasif.  Warga telah memanfaatkan tempat khusus merokok hingga menjadi tempat yang multifungsi bukan saja tempat merokok kaum bapak, saat siang hari sering digunakan untuk anak-anak belajar, sehingga hal ini berdampak bagi kebersihan udara dan lingkungan. Dapat disimpulkan tempat khusus merokok yang telah dibuat sudah efektif karena membawa dampak yang positif baik untuk warga maupun lingkungan. Untuk kedepannya diharapkan diadakannya kembali kegiatan pengabdian masyarakat yang lebih kreatif dan berfaedah langsung bagi warga khususnya untuk meningkatkan pendapatan dan kesehatan warga.

References

Azanella, L. (2018). Sejarah Rokok dari fungsi medis hingga jadi candu dunia. International.Kompas.com. Diakses dari

https://internasional.kompas.com/read/2018/05/31/13362751/sejarah-rokok-dari-fungsi-medis-hingga-jadi-candu-dunia?page=all

Happy, F. (2017). 7 alasan mengapa rokok menjadi bagian budidaya Indonesia. Hardrockfm. Diakses dari https://hardrockfm.com/7-alasan-mengapa-rokok-menjadi-bagian-budaya-indonesia/

Luthfia, A. (2018). Sejarah rokok, dari fungsi medis hingga jadi candu dunia. Kompas, Diakses dari

https://internasional.kompas.com/read/2018/05/31/13362751/sejarah-rokok-dari-fungsi-medis-hingga-jadi-candu-dunia?page=all

Ruang merokok harus ‘kurung’ asap rokok, terpisah dari Gedung utama. (2012). DetikNews, Diakses dari https://news.detik.com/berita/d-1896204/ruang-merokok-harus-kurung-asap-rokok-terpisah-dari-gedung-utama

Susanti, F (2016) Bahaya merokok. Diakses dari

https://www.academia.edu/33283502/KARYA_TULIS_ILMIAH_BAHAYA_MEROKOK

The Tobacco Atlas. Diakses dari https://tobaccoatlas.org/country/indonesia/

Widiya, W. (2019). Selalu dituding ‘racuni’ perokok pasif, aktif curhat susahnya berhenti. DetikHealth, Diakses dari https://health.detik.com/berita-detikhealth/d-4618295/selalu-dituding-racuni-perokok-pasif-perokok-aktif-curhat-susahnya-berhenti

Zahro, F. (2017). Warga Putat Jaya ingin kawasan eks-lokalisasi dolly jadi kampung orumi. Surya.co.id. Diakses dari http://surabaya.tribunnews.com/2017/04/14/warga-putat-jaya-ingin-kawasan-eks-lokalisasi-dolly-jadi-kampung-orumi

Hermawan S, Purnomo J, Prayogo H, Handoyo H, Setiawan J. (2018). “ Pembangunan Smoking Area Untuk Meningkatkan Kualitas Hidup Masyarakat Di Kawasan Eks-Lokalisasi Dolly”. Journal SHARE" SHaring-Action-REflection" 4 (1), 29-36

Hermawan S, Purnomo S, Sally P, Riesky D. (2019a). “Menanamkan Rasa Peduli Terhadap Lingkungan Dimulai Dari Kecil”. SHARE (Journal of Service Learning), Vol. 5, No. 2, August 2019, 33-47

Hermawan S, Gho D. (2019b). “Application and Lesson Learned in Civil Engineering, Environmental Science Service-Learning Program”. 7th Asia-Pacific Regional Conference on Service-Learning, Singapore, June 2019

Hermawan S. (2019c). Buku Ilmu Lingkungan: Bermetode Service Learning. 256pp. PT. Kanisius.

Hermawan S, Deborah MGL, Apriandi A, Vincent V. (2020a). “Kepedulian Mahasiswa Terhadap Kesadaran Anak-Anak Akan Lingkungan Sekitar Melalui Program Lomba Menghias Tempat Sampah di Kawasan Kelurahan Putat Jaya (Student Concern for Children's Awareness of the Environment Through the Program to Decorate Trash Bin in the Area of Putat Jaya Village)”. Journal of Community service Consortium 1 (01)

Hermawan S, Felix A, Tirta A, Yong R F. (2020b). “Meningkatkan Perilaku Out Of The Box Untuk Anak-Anak Di Kampung Kumuh Perkotaan”. SHARE" SHaring-Action-REflection" 6 (2), 57-62

Hermawan S, Prayogo N, Prayogo D. (2020c). “Kampung Warna Warni Berperilaku Hidup Sehat dan Bersih”. Journal LeECOM (Leverage, Engagement, Empowerment of Community) Vol 2. (1)

Hermawan S, Sanjaya A J, Wijaya B H, Gaby G. (2020d). “Pemberdayaan Masyarakat Kampung Putat Jaya dengan Membangun Kolam Ikan Lele”. Journal LeECOM (Leverage, Engagement, Empowerment of Community) Vol 2. (1)

Hermawan S, Winarto J S, Wicaksana S, Wahyuni N. (2020e). “Kegiatan Kepedulian Mahasiswa Melalui Pembuatan Jamban Sehat Untuk Menciptakan Lingkungan Sehat Bagi Masyarakat Putat Jaya Surabaya”, Prosiding WEBINAR NASIONAL STKIP PGRI JOMBANG “Bangkit dari Pandemi Menuju Hasil Penelitian dan Pengabdian yang Berdampak” 19 SEPTEMBER 2020, halaman 1132 - 1141.

Downloads

Published

2021-02-15